Cara Kirim Uang dari Luar Negeri ke Indonesia

Buat kalian yang saat ini diluar negeri, ada masanya dimana kalian ingin mengirimkan hasil kerja kalian ke keluarga jauh di Indonesia namun tidak tahu dari mana harus memulai jika ingin tahu cara kirim uang ke Indonesia dari luar negeri. Atau mungkin kalian saat ini sudah mengirim uang dari luar negeri, namun ingin tahu apakah ada hal lain yang lebih baik dan cepat.

Dalam tulisan ini, kita akan bedah cara transfer tersebut.

Syarat Sebelum Bisa Mengirim Uang

Tergantung dari metode apa yang kalian gunakan, ada beberapa jenis informasi yang penyedia layanan perlukan sebelum kalian bisa mengirim uang dari luar negeri.

Data data yang diperlukan biasanya meliputi:

  1. Paspor kalian & status visa,
  2. No telepon serta email,
  3. Nama dan alamat lengkap penerima,
  4. Jumlah uang yang akan dikirimkan,
  5. Nama dan alamat bank penerima,
  6. Nomor rekening dan jenis rekening bank penerima,
  7. Kode SWIFT atau BIC bank penerima, dan
  8. Kode referensi transfer.

Mungkin akan ada beberapa perbedaan untuk apa yang diperlukan dari setiap provider. Namun kurang lebih garis besarnya sama.

Biaya Biaya Pengiriman Uang

Ada beberapa biaya yang perlu diperhatikan sebelum mengirim uang dari luar negeri.

Biaya Konversi Mata Uang

Jika kalian ingin mengirimkan mata uang Amerika Serikat (USD) ke mata uang Indonesia (IDR), maka pihak penyedia layanan akan melakukan konversi terlebih dahulu. Perlu dicatat bahwa konversi ini akan berbeda dari satu lembaga ke lembaga lainnya, tergantung dari seberapa banyak mereka ingin mendapatkan keuntungan.

Contoh

Anda ingin mengirim uang dari US ke Indonesia sebesar USD 1000.

Kalau menggunakan Western Union, anda akan mendapatkan

image
website westernunion.com tanggal 26 Mei

Sedangkan jika menggunakan Wise, anda akan mendapatkan

image 1
website wise.com tanggal 26 Mei

Ada perbedaan sekitar IDR 200 ribuan (Lumayan juga).

Biaya Admin

Seperti yang dilihat diatas, ada pula biaya admin yang dibebankan sebelum uang anda dikonversikan. Biaya ini tergantung dari seberapa banyak kalian akan melakukan transfer uang. Semakin banyak, maka semakin besar pula biaya tersebut.

Bisa dilihat lewat screenshot dibawah untuk perbandingannya.

image 2
website wise.com fee untuk USD 1000
image 3
website wise.com fee untuk USD 2000

Biaya Waktu & Tenaga

Yang jarang dibicarakan orang adalah biaya waktu dan tenaga kalian untuk melakukan aktivitas transfer uang ini. Coba bayangkan skenario ini (pengalaman pribadi).

  • Kalian ingin mengirim uang ke luar negeri,
  • Kalian pergi ke ATM dan tarik uang nominal uang yang diinginkan,
  • Bawa uang tersebut ke layanan penyedia,
  • Mengantre
  • Konfirmasi nominal oleh petugas (uang dimasukkan ke mesin penghitung)
  • Isi formulir data pengiriman luar negeri (seperti yang dijelaskan diatas)
  • Uang diambil mereka dan diberi tanda bukti,
  • Tunggu dalam beberapa hari,
  • Uang tiba ke rekening tujuan,
  • Orang mesti datang ke lokasi penyedia untuk mengambil uang tersebut serta membawa tanda bukti bahwa dia adalah orang yang dituju.

Dibandingkan dengan…

  • Kalian buka aplikasi,
  • Masukkan nominal dan tujuan transfer,
  • Konfirmasi transfer serta pembayaran fee,
  • Uang sampai ke rekening tujuan.

Lebih praktis dan bisa dilakukan dimana saja, dan tidak perlu lagi kalian was was saat menarik uang atau membawa uang banyak, takut jika ada orang yang datang dan mengambil tas kalian.

Bukan pengalaman yang menyenangkan.

Berapa Lama Waktu Yang Diperlukan Agar Uang Sampai

Dahulu saat saya pertama kali mengirim uang, waktu yang diperlukan hampir 1 minggu agar uang bisa sampai ke rekening di Indonesia. Saat ini, menerima uang dari luar negeri sudah bisa dilakukan dalam hitungan menit. (salut akan kecanggihan teknologi).

Berbicara tentang waktu, perlu diingat bahwa ini berbeda untuk setiap kasus, dikarenakan diperlukan waktu ekstra untuk verifikasi data.

Biasanya akan lebih lama jika:

  • Ini transaksi pertama kali,
  • Apakah pengiriman ini ke rekening orang lain atau rekening atas nama yang sama di negara berbeda,
  • Anda melakukan transfer dalam jumlah yang besar), atau
  • Dilakukan saat hari libur / weekend.

Batas Maksimal Kirim Uang dari Luar Negeri

Perlu diperhatikan bahwa ada batasan batasan yang diterapkan, yang mengatur seberapa banyak anda anda bisa melakukan transfer uang dari luar negeri. Limitnya seperti.

Batas saldo uang keluar dari bank anda

image 4
atm melebihi batas harian – sumber rivaekaputra.com

Pernah anda ke atm untuk menarik uang atau ingin transfer lewat mobile banking, lalu muncul pesan di layar bahwa transaksi anda tidak dapat dilakukan karena melewati batas harian.

Jadi yang perlu kalian lakukan adalah pergi ke bank dan minta uang tunai ke teller atau menambah batas harian tarik tunai / transfer dari aplikasi bank kalian.

Batas transfer penyedia layanan

image 5
limit transfer dari penyedia layanan – sumber wise.com

Selain batas dari bank, penyedia layanan juga memiliki batasan untuk seberapa banyak uang yang bisa kalian transfer per 1 kali transaksi (bervariasi untuk setiap penyedia). Jadi kalian harus melakukan transfer lebih dari 1 kali untuk mengirimkan uang lebih dari batasan yang ditentukan.

Cara Mengirim Uang dari Luar Negeri

Berikut adalah beberapa cara yang bisa kalian gunakan untuk mengirim uang dari luar negeri.

Western Union

image 6
website western union – sumber westernunion.com

Ini adalah salah satu jasa pengiriman yang populer di luar negeri. Karena banyaknya outlet yang bisa kamu datangi untuk mengirimkan uang.

Untuk melakukan pengiriman uang, ada 2 metode.

  • Kamu bisa datang ke outlet dan melakukan pengiriman uang ke Indonesia. Biasanya mereka akan meminta paspor, dan data perbankan rekening tujuan.
  • Kamu bisa download aplikasi Western Union di App Store / Play Store. Lalu lanjutkan proses verifikasi dan registrasi. Bisa baca guidenya disini.

Hanya saja, sejak dibukanya digitalisasi, sudah semakin sedikit yang menggunakan metode walk-in dan berpindah ke mobile app. Namun jika kalian kurang percaya dengan app dan lebih memilih untuk berbicara dengan seseorang, Western Union adalah metode yang saya rekomendasikan.

Bank

Bank juga bisa melakukan pengiriman transfer keluar negeri, kalian bisa datang ke kantor cabang bank kalian dan meminta teller untuk melayani transaksi transfer keluar negeri. Disini kalian akan dipandu untuk mengisi formulir, informasi penerima dan bank yang dituji, serta membayar fee.

Untuk detail apa apa saja yang disiapkan, bisa telepon kantor cabang bank kalian di luar negeri.

Pengalaman pribadi — Dibandingkan dua opsi lainnya, bank memiliki fee transfer terbanyak. Mungkin bisa dicek dahulu sebelum melakukan transfer.

Wise

image 7
website wise – sumber wise.com

Wise adalah aplikasi yang saya gunakan setelah ribet datang ke penyedia layanan untuk transfer uang ke Indonesia. Kira kira sekitar 2018-an sampai saat ini. Yang saya sukai dari aplikasi ini adalah prosesnya yang cepat dan uang bisa diambil dalam hitungan menit.

Untuk cara menggunakannya, bisa refer ke post ini. Sudah dibahas step by step dengan sangat jelas. Kalau untuk versi indonesianya, bisa tonton video ini

cara daftar wise – sumber Youtube

Baca juga : Cara magang dan bekerja di Singapura

Menerima Uang dari Luar Negeri

Jika kalian mengirim uang dari luar negeri ke rekening Indonesia, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

kirim uang dari luar negeri ke BCA

Saat kalian ingin mengirim uang ke BCA, biasanya akan diminta untuk memasukkan nama penerima, no rekening, serta kode dibawah.

image 7

Untuk detailnya, bisa cek disini https://bank.codes/swift-code/indonesia/cenaidja/

kirim uang dari luar negeri ke BNI

Saat kalian ingin mengirim uang ke BNI, biasanya akan diminta untuk memasukkan nama penerima, no rekening, serta kode dibawah.

image 8

Untuk detailnya, bisa cek disini https://bank.codes/swift-code/indonesia/bninidja/

kirim uang dari luar negeri ke Mandiri

Saat kalian ingin mengirim uang ke Mandiri, biasanya akan diminta untuk memasukkan nama penerima, no rekening, serta kode dibawah.

image 9

Untuk detailnya, bisa cek disini https://bank.codes/swift-code/indonesia/bmriidja/

List kode SWIFT / BIC Indonesia

Kamu bisa mendapatkan list kode BIC / SWIFT bank Indonesia melalui link ini

FAQ

Berapa lama waktu yang diperlukan untuk menerima uang yang dikirim?

Maksimal 5 hari kerja. Paling cepat sepengalaman saya adalah kurang dari 30 menit (menggunakan Wise)

Apakah Wise aplikasi legal di Indonesia?

Ya, wise sudah memiliki lisensi dari bank Indonesia

Penutup

Semoga informasi disini bermanfaat dan membuka wawasan kalian yang ingin tahu cara kirim uang dari luar negeri ke Indonesia. Atau jika kalian sudah pernah melakukan transfer dimana kalian pergi ke penyedia layanan, bisa mencoba layanan diatas.

Dan kalau akhirnya kalian akan menggunakan aplikasi Wise diatas, bisa pakai kode ini pada saat instal dan dapatkan 1x gratis transfer

https://transferwise.com/invite/u/agungt. 

Saya juga mendapatkan sedikit komisi. Anggap saja traktir kopi.

Semoga bermanfaat!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.